Build Gear Jawhead Mobile Legends Top Global
Build Gear Jawhead Mobile Legends Top Global
Jawhead Hero mobile legend berbentuk robot yang dikendalikan oleh seorang anak kecil , jawhead adalah robot pelempar dan menubruk musuh dengan cepat dan sangat kuat.
Jawhead termasuk dalam fighter tetapi jawhead tidak bisa dimainkan ala fighter konvensional, sobat membutuhkan banyak pengetahuan dan penyesuain dengan kondisi pertempuran sebelum memainkan jawhead, jawhead bisa di beli menggunakan battle point dengan harga 32000 atau 599 diamond dan ada skin yang berada pada hero jawhead yaitu Steel Sweetheart dan Boy Scout yang bisa sobat beli .
Sebelum membahas tentang Build Gear Jawhead Mobile Legend Top Global sobat sebaiknya mengenali dahulu deretean skill yang dimiliki hero yang satu ini , serta mengetahui kelebihan dan kekurangan dari hero jawhead .
Sebelum kita membahas tentang Build Gear Jawhead Mobile Legend Top Global mari kita bahas tentang skill yang dimiliki jawhead serta kelebihan dan kekurangan jawhead :
Kelebihan :
- Memiliki Skill Pasif yang sangat kuat.
- Mobility Sangat Tinggi.
- Crowd control yang multi fungsi.
- Natural Tank
Kekurangan :
- Sangat bergantung pada tim .
- Sulit digunakan bagi newbie nub.
Skill yang dimiliki hero jawhead :
- Mecha Suppression
Setiap jawhead memberikan damage ke musuh, jawhead mengeluarkan lapisan compression selama 3 detik ( maksimal 10 stack ). setipa stack compression ini dapat meningkatkan damage basic attack jawhead hingga 8%. - Smart Missile
Jawhead akan masuk kedalam mode peluncuran roket misil selamat 5 detik.semua roket misil tersebut akan ditembakan secara acak hingga 12 kali setiap serangan misil akan menghasilkan physical damage . - Ejector
Saat mengaktifkan Ejecto, Jawhead akan memasuki mode melmpar musuh, dia akan mendapatkan sebuah shield dan movement speed tambahan . sobat bisa menekan tombol skill ini lagi untuk melempar target terdekatmu ke lokasi yang sobat tentukan. - Unstoppable Force
Mengunci salah satu target musuk yang berada di jangkuan jawhead, dan jawhead berlari menubruk musuh tersebut memberikan efek stun serta memberikan physical damage . saat target terkena unstoppable force akan terpental .
Battle Spell yang digunakan jawhead ada 2 battle spell yang recomended buat hero jawhead yang satu ini pertama yaitu :
- Sprint dikarenakan untuk mengejar musuh .
- Petrify untuk menghentikan musuh atau stun selama 0,7 detik
Kembali kedalam artikel yang membahas tentang Build Gear Jawhead Mobile Legend Top Global.
Build Gear Jawhead Mobile Legend Top Global menggunakan :
- Wizard Boots : +300 Hp Keunikan : +40 Movement Spd pasif unik : - plunder : 80 Gold akan dihadiahkan untuk pasif .
- Bloodlust Axe : +70 Physical Attack +10% Cooldown Reduction Keunikan 20% Spell Vamp.
- Dominance Ice : +500 mana +70 Armor +5%crit .
- Blade Of 7 Seas : +75 Physical Attack +300 hp.
- Malefic Roar : +60 Physical Attack.
- Immortality : +800HP +40magic Res
Jawhead GamePlay :
Jawhead bisa berada di top atau bottom lane ketika early game. Dia akan sering berjibaku dengan musuh di garis depan karena jangkauan skillnya yang pendek. Manfaatkan kesempatan ini untuk melempar musuh ke garis belakangmu sehingga dekat dengan turret.
Skill Ejector memiliki prioritas hero musuh sehingga kamu tidak perlu khawatir salah lempar ketika melakukan trick ini. Tapi pastikan kalau tidak ada hero teman di sekitarmu agar kamu tidak melempar temanmu ke belakang.
Selama berada di lane jangan lupa untuk farming ke monster jungle untuk mempercepat growth Jawhead. Berkat kombinasi kedua skillmu, monster hutan bakal menjadi urusan gampang sehingga kamu tidak memerlukan gear jungle atau Battle Spell Retribution.
Kemampuan utama dari Jawhead adalah melakukan isolasi pada musuh dan memberikan damage sebanyak mungkin dalam waktu 5 detik. Untuk melakukan isolasi ini kamu harus mengkombinasikan Ejector, Unstoppable Force, dan Smart Missile.
Unstoppable Force bisa digeser-geser urutannya. Skill ini bisa saja digunakan untuk melakukan inisiasi ataupun mengejar satu musuh yang melarikan diri. Unstoppable Force bisa semakin optimal ketika digunakan pada musuh yang sedang berkumpul atau menempel, jadi berteman dengan para tank atau support yang bisa melakukan area disable cenderung sangat menguntungkan.
Ketika kamu mencapai mid game kamu harus semakin sering berjalan bersama-sama dengan anggota tim lainnya. Kemampuan isolasimu tetap menjadi anadalan utama untuk memecah belah tim musuh. Selalu incar hero-hero yang mematikan bagi tim seperti para marksman atau mage dan usahakan jangan terlalu banyak menerima damage.
Di late game fungsi kamu masih sama, tetapi musuh kemungkinan besar bisa membunuhmu dengan cepat tanpa kamu bisa membalas. Untuk itu serahkan urusan inisiasi pada para hero lain yang bisa scaling lebih baik ketimbang dirimu. Kamu sebaiknya menjadi pasukan yang muncul di urutan kedua atau ketiga untuk memberikan damage tambahan, melakukan isolasi atau mengejar hero musuh yang melarikan diri.
Kalau tim kamu tertekan dari awal, kamu hanya bisa memberikan space lebih bagi para marksman atau fighter yang membutuhkan ruang farming. Selama tidak ada human error di dalamnya, bisa dipastikan space yang kamu berikan akan lebih dari cukup untuk mengembalikan keadaan atau membuat seimbang.
Apapun yang kamu lakukan, sebaiknya kamu jangan terlalu banyak mati saat menciptakan space untuk farming. Sebab semua jadi tidak berguna begitu kamu jadi penyumbang gold terbanyak bagi tim musuh.
Sekian Tips dari Mas Apet tentang Build Gear Jawhead Mobile Legends Top Global semoga membantu sekian dan terimakasih .
Post a Comment for "Build Gear Jawhead Mobile Legends Top Global"